Senin, 02 Februari 2015

SENI KRIYA LOGAM
BY : YANUAR AFIF WICAKSONO
Assalamualaikum..agan agan dan sista sista sista,saya disini cumang numpang lewat dan cuman mau ngasih info sedikit tentang seni logam...

     jadi,  Seni Kriya Logam adalah semua hasil karya manusia yang memerlukan keahlian khusus dalam mengolah logam tembaga, kuningan maupun aluminium, sehingga seni kriya logam sering juga disebut kerajinan tangan. Seni kriya logam dihasilkan melalui keahlian manusia dalam mengolah bahan mentah. Seni kriya dapat dikelompokan berdasar tujuan penciptaan atau penggunaannya menjadi kriya mempunyai beberapa fungsi,yakni : praktis, estetis, dan simbolis (religius).



Kata ‘kriya’ pada zaman dahulu kemungkinan diadop dari bahasa Sanskerta ke dalam bahasa Jawa yang berarti kerja. Kemudian muncul kata ‘seni’ yang disepadankan dengan kata ‘art’ bahasa Inggris yang berarti hasil karya manusia yang mengandung keindahan. Pada saat ini seni kriya golongkan sebagai bagian dari seni rupa, yaitu karya seni yang dinikmati dengan indera penglihatan. Namun seni kriya membutuhkan kemampuan kecakapan teknik dan ketelatenan yang tinggi, seperti seni kriya tembaga, kuningan, aluminium, perak, emas, tenun, batik, anyam, gerabah hingga keris.
sekian dari Yanuar afif,wassalamualaikum

Tidak ada komentar:

Posting Komentar